Glitter

Shadow Word generated at Pimp-My-Profile.com

Selasa, 11 Januari 2011

Mars Panji Hijau Muda

Lagu ini mengingatkanku pada saat pertama kali aku menginjakkan kaki di bumi FK Brawijaya. Lagu ini memiliki makna yang dalam bagiku sebagai calon tenaga kesehatan yang nantinya mengabdi pada masyarakat negeri ini. Lagu berjudul ''Mars Panji Hijau Muda'' yang membangkitkan semangatku dan mengingatkanku kembali ketika kadang lupa bahwa aku adalah calon tenaga kesehatan yang bertanggung jawab terhadap kesehatan, kesembuhan dan keselamatan manusia.

Bangkit Panji Hijau Muda
Di depan tlah menanti tanggung jawab kemanusiaan
Derap langkah kakimu beriring ketulusan
Serba penuh dengan pengorbanan
Mengabdi pada bangsa negeri yang tercinta
Indonesia Jaya Sejahtera

Putra FK Brawijaya
Maju trus tanpa ragu demi masyarakat semua
Yang butuh pertolongan serta uluran tangan
Tuk lepas dari penderitaan
Walau dimana saja ataupun kapan saja
Engkau slalu siap sedia

Oh FK Brawijaya
Kau lahirkan putra abdi bangsa
Oh FK Brawijaya
Namamu agung selama-lamanya

3 komentar:

  1. Mars Panji Hijau Muda..... Lagu ini pertama kali diperkenalkan dan dinyanyikan pertama kali pada Malam Inaugurasi, pada hari terakhir Masa OPSPEK pada tahun 1985. Saat itu yang menyanyikan adalah sang penciptanya sendiri, Andik Wijaya (sekarang dr. Andik Wijaya). Dia menyanyikan lagu ciptaannya tersebut sambil memainkan gitarnya sekaligus sebagai musik pengiringnya. Saat lagu itu diperdengarkan pertama kali, seluruh hadirin yang terlibat dalam acara tersebut merasa terkesima dengan lagu beserta syairnya. Sang pencipta lagu tersebut, dr. Andik Wijaya, adalah teman seangkatan saya (angkatan 1985) di FKUB.
    Saya benar-benar tidak menyangka kalau lagu Mars Panji Hijau Muda ini terus digemakan di lingkungan FKUB sampai saat ini. Dan saya pun turut merasa bangga karena saya menyaksikan sendiri proses kelahiran lagu ini.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Waktu sangat cepat berlalu...

      Hapus
    2. Benar, waktu sangat cepat berlalu (draw)

      Hapus